Cegah Anemia dan Stunting, Remaja Putri di Karawang Minum Tablet Tambah Darah Serentak

  • Whatsapp

KARAWANG- Dalam upaya peningkatan cakupan tablet tambah darah pada remaja putri di Kabupaten Karawang, Dinas Kesehatan melakukan kampanye gizi seimbang dan pemecahan rekor MURI Jabar minum tablet tambah darah remaja puteri (TTD Rematri) serentak se-Karawang yang dipusatkan di SMPN 2 Telukjambe Timur, tema kegiatan ini Gemaz yaitu generasi emas bebas anemia dan penurunan zero new stunting.

Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Karawang, dr. Hj. Nurmala Hasanah, MM mengatakan, kegiatan ini merupakan dalam rangka pencegahan anemia pada remaja, khususnya remaja puteri di Karawang yaitu dengan pemberian tablet tambah darah pada remaja puteri secara serentak, sekaligus pemecahan rekor MURI minum tablet tambah darah Jawa Barat.

Read More

“Tidak hanya minum tablet tambah darah, juga ada kegiatan edukasi gizi, penyuluhan kesehatan. Ditargetkan remaja puteri 80 persen diberikan tablet tambah darah,” ujarnya saat diwawancarai, Kamis(11/08/2022).

Dirinya menambahkan jika kegiatan yang dilakukan hari ini merupakan salah satu upaya pencegahan bebas anemia dan upaya pencegahan stunting di Karawang. Tablet tambah darah ini adalah zat besi, dimana zat besi itu penting agar calon ibu tidak anemia dan kelak tidak melahirkan anak stunting.

“Dan ini tentunya diperlukan upaya kita bersama agar target ini dapat dicapai, bukan hanya dari kesehatan, pemerintah dengan dinas terkait, organisasi masyarakat, akademisi dan dunia usaha, hingga kalangan media,” paparnya.

Pemberian TTD dilakukan pada remaja puteri mulai dari usia 12-18 tahun di institusi Pendidikan pada jenjang SMP dan SMA atau yang sederajat. Harapannya pemberian TTD untuk meminimalisir potensi anemia yang berakibat terhadap kesehatan dan prestasi di sekolah, pemberian tablet tambah darah juga untuk mempersiapkan kesehatan remaja puteri pada saat sebelum menjadi seorang ibu.

“Harapannya remaja puteri dapat meminum tablet tambah darah 1 minggu 1 tablet, mudah-mudahan anak- anak remaja puteri kita bebas anemia, upaya pencegahan kematian ibu dan pencegahan stunting, semoga sesuai harapan Karawang zero new stunting tahun 2024,” tuturnya.

Dalam kegiatan dihadiri, Dinas Kesehatan, Disdikpora, Kemenag, Diskominfo, DPMD, DPPKB, PMI, Pramuka kwarcab Karawang, Camat Telukjambe Timur, Polsek, Korwilcambidik Telukjambe Timur, hingga Kepala Desa Sukaluyu.(dmr)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *